
Kepala Kampung Akeju Kabupaten Manokwari Selatan Damus Sayori memberikan dukungannya terhadap keberlanjutan Otonomi khusus (Otsus) yang telah berlangsung selama kurang lebih 20 tahun di Tanah Papua. Hal itu diungkapkannya ketika ditemui di kediamannya pada Selasa (16/3/21).
Manfaat Otsus telah banyak dirasakan oleh masyarakat di Tanah Papua, namun sosialisasi terkait pembangunan dan pengembangan melalui Otsus oleh Pemerintah daerah dirasa kurang maksimal.
“Adanya Otsus sudah jelas membantu bagi kesejahteraan masyarakat Papua. Penolakan Otsus Jilid II saat ini lebih cenderung disuarakan oleh kelompok anti pemerintahan RI,” ungkap Damus
Pemerintah hingga saat ini telah berupaya maksimal untuk membangun Tanah Papua dari segala aspek baik infrastruktur dan SDM.
Dirinya berharap Otsus menjadi bagian dari keseriusan Pemerintah untuk Papua yang lebih baik kedepannya.